Minggu, 18 September 2016

Installasi DHCP Server Pada Ubuntu Server14.04


Installasi DHCP Server Pada Ubuntu Server14.04


Assalamu’alaikum WR.WB

Apa kabar sobat.? Sudah lama nihh saa tidak posting materi.
Oke pada kesempatan kali ini saya akan membagikan materi tentang installasi DHCP Server pada Ubuntu Server 14.04.

DHCP Server (Dynamic Host Configuration Protocol) adalah sever yang memiliki layanan untuk memberikan Ip otomatis kepada Host/komputer/Client.
Pada umumnya yang dikasih dari server kepada Client adalah IP Address, Gateway, Netmask, dan DNS Server.

Langsung saja kita ke langkah-langkah installasinya:

Pertama kita masuk ke super user / root  terlebih dahulu “sudo su”

Selanjutnya untuk memulai penginstallan gunakan perintah “apt-get install isc-dhcp-server  -y” 


Kemudian untuk melihat keseluruhan Ethernet yang ada gunakan perintah “ifconfig –a”

Lalu gunakan perintah “nano /etc/network/interfaces”, kemudian pada bagian paling bawah tambahkan ini:
Auto eth1
Iface inet eth1 static
Address 1.10.100.1
Netmask 255.255.255.0
karena yang akan dijadikan sebagai Dhcp server adalah eth1, untuk sobat menyesuaikan.


Kemudian kita masuk ke “cd /etc/default/  , kemudian sebelum kita melakukan perubahan backup terlebih dahulu file isc-dhcp-server , gunakan perintah “cp isc-dhcp-server isc-dhcp-server.backup
Lalu selanjutnya lakukan perubahan konfigurasi, gunakan peintah “nano /etc/default/isc-dhcp-server”. Lalu pada bagian paling bawah ganti dengan “(INTERFACES=”eth1”)”

Kemudian kita masuk ke “cd  /etc/dhcp” , kemudian backup file dhcpd.conf terlebih dahulu, gunakan perintah “cp dhcpd.conf dhcpd.conf.backup”
Lalu “nano  /etc/dhcp/dhcpd.conf”
Pada bagian “authoritative” hilangkan tanda pagarnya

Kemudian rubah sesuai dengan IP yang aka dijadikan server pada bagian ini (yang berwarna merah),  hilangkan tanda pagarnya terlebih dahulu,
# A slightly different configuration for an internal subnet.
Subnet 10.1.100.0 Netmask 255.255.255.0 {
Range 10.1.100.2 10.1.100.254;
Option domain-name-servers 192.168.142.49, 8.8.8.8;
Option domain-name “viaanismalihah.com
Option routers 10.1.100.1;
Option broadcast-address 10.1.100.255;
Default-lease-time 600;
Max-lease-time 7200;
Kemudian simpan / save.
Selanjutnya restart DHCP Server nya, gunakan perintah “service isc-dhcp-server restart


Untuk menghentikan DHCP Server , gunakan perintah “service isc-dhcp-server stop”. Lalu untuk menghidupkannya kembali, gunakan perintah “service isc-dhcp-server start” dan untuk mengecek status , gunakan perintah “service isc-dhcp-server status


Selanjutnya untuk melakukan monitoring atau memantau aktivitas, gunakan perintah “tail –f /var/log/syslog



Nahh itulah tadi sedikit pembahasan tentang cara installasi DHCP Server pada Ubuntu Server 14.04 sekaligus konfigurasinya.
Semoga beramanfaat, selamat mencoba!!

Wassalamu’alaikum WR.WB.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar